Mazda kembali mengeluarkan jagoan baru BT-50 Pro Eclipse eksklusif di Thailand belum lama ini. edisi spesial Eclipse ini berpenampilan sporty dengan front bumper yang kekar, air intakes berukuran besar dan LED DRL untuk tambahan aura mewah serta sump guard baru menambah cita rasa ketangguhannya. Mazda BT-50 Pro Eclipse tak mengganti dapur pacu lama berjenis turbodiesel 2.2 liter yang sama bersandingan dengan milik Ford Ranger. Mesin tersebut mampu menyalurkan tenaga hingga 150 hp dan letupan torsi puncak mencapai 375 Nm yang mumpuni meski harus mendaki medan terjal.Mazda BT-50 Pro Eclipse disediakan dalam dua varian body style Freestyle Cab (king cab) dan Double Cab yang keduanya diperuntukkan khusus bagi model Hi-Racer. harganya di Thailand mulai dari 791.000 Baht atau sekitar Rp 284,6 Juta hingga 943.000 Baht yang dirupiahkan sekitar Rp 351,2 Jutaan setara dengan ketangguhannya.