Untuk menyiasati semakin menipisnya stok akan kebutuhan bahan bakar dan mengurangi dampak yang ditimbulkan dari pembakaran terhadap bumi kita tentunya banyak para perusahaan mobil mengambil jalan alternatif dengan menciptakan mobil bertenaga listrik.Detroit Electric perusahaaan dari amerika serikat akan menciptakan sportcar produksi masal dengan menyandang Mobil Listrik tercepat didunia.Menurut pihak Detroit Electrik mobil yang dinamai SP:01 ini mampu melaju dengan top speed 249,4 km/jam dan dari kecepatan 0 sampai 100 km/jam dalam waktu 3,7 detik.Perusahaan Detroit Electric menyampaikan kalau sportcar ini akan diproduksi di pabrik baru mereka di Leamington Spa, Warwickshire. dan akan dijual dipasar eropa dan asia